Begini Cara Mengembalikan Microsoft Office Yang Terhapus Di Windows 10

Begini Cara Mengembalikan Microsoft Office Yang Terhapus Di Windows 10. Saat mengoperasikan laptop, kadang terdapat program yang secara tidak sengaja ter-uninstall dan perlu dikembalikan. Terlebih apabila program yang terhapus oleh Windows 10 adalah Microsoft Office yang mengandung dokumen-dokumen penting.

Cara Mengembalikan Microsoft Office Yang Terhapus

Namun, sebenarnya terdapat cara mengembalikan Microsoft Office yang terhapus di Windows 10. Begini caranya:

1. Menggunakan Fitur Recovery

Pengguna dapat kembali menggunakan program yang terhapus melalui menu Setting. Fitur ini akan memungkinkan laptop melakukan Restart secara otomatis dan memulihkan program yang terhapus. Pengguna dapat menyimak caranya seperti di bawah ini:

  • Klik secara bersamaan tombol Windows dan I untuk membuka menu Setting.
  • Selanjutnya, buka Update and Security untuk menekan fitur Recovery.
  • Pada menu Advanced Startup, pengguna dapat menekan “Restart now”.
  • Setelah proses Restart berlangsung, klik Troubleshoot, dilanjutkan dengan Advanced Option, dan Start Setting untuk kembali pada posisi Restart.
  • Buka fitur Recovery pada Control Panel dan klik Open System untuk mengembalikan aplikasi.
  • Restart laptop kembali untuk memulihkan program Microsoft Office yang terhapus.
Baca juga :  Update besar kedua Windows 11 terkuak secara tidak sengaja, akan dirilis 2023

2. Menggunakan Aplikasi 10Apps Manager

Aplikasi pihak ketiga seperti 10Apps Manager dapat dimanfaatkan untuk memulihkan program-program yang secara tidak sengaja hilang. Cara mengembalikan Microsoft Office yang terhapus di Windows 10 melalui aplikasi pihak ketiga ini relatif lebih mudah untuk dilakukan daripada cara manual seperti di atas. Simak baik-baik ulasan di bawah ini!

  • Pengguna dapat meng-install aplikasi 10Apps Manager terlebih dahulu.
  • Buka aplikasi untuk melihat seluruh aplikasi yang tersedia, termasuk aplikasoi yang terhapus.
  • Klik aplikasi Microsoft Office untuk memilih aplikasi yang akan dihapus.
  • Selanjutnya, klik fitur Reinstall sehingga aplikasi Microsoft Office yang terhapus dapat dipulihkan kembali.

Demikian ulasan mengenai cara mengembalikan Microsoft Office yang terhapus di Windows 10 yang dapat diperhatikan oleh pengguna. Pengguna perlu memahami bahwa aplikasi yang tidak sengaja terhapus dapat dikembalikan seperti semula. Namun, penting untuk diketahui bahwa jauh lebih baik apabila pengguna lebih berhati-hati dalam mengoperasikan aplikasi agar dapat menghindari terhapusnya aplikasi tersebut dari sistem.